
MetroTV setiap hari menayangkan acara EDITORIAL yang isinya
menggambarkan “Cara pandang Metro TV” atas peristiwa (kekinian) yang
terjadi.
Pada peristiwa kekinian seputar Calon Kapolri Budi Gunawan (BG) yang
menuai kontroversi, Media yang dimiliki Surya Paloh ini menjadi garda
terdepan mendukung BG walaupun yang bersangkutan sudah ditetapkan
sebagai tersangka oleh KPK.
Dalam ‘Kasus BG’ EDITORIAL edisi Kamis kemarin (15/1/2015) yang berjudul
“Menghormati Asas Praduga tak Bersalah”, MetroTV menyatakan:
Kita mengapresiasi bila Presiden tetap mengangkat Budi Gunawan sebagai
Kapolri. Dengan begitu, Presiden menjunjung tinggi asas praduga...